Memberikan Komen Yang Baik Di Blog Orang

Postingan ini masih ditulis dengan kerendahan hati dan tidak bermaksud menggurui..Oke, beberapa cara yang dapat digunakan untuk menambah backlink adalah dengan meninggalkan komen di blog orang yang kita kunjungi, dan ini adalah salah satu keunggulan dari blog dibandingkan dengan sistem CMS lainnya. Namun ada juga pembuat website yang memasang fitur komen pada halamannya, selain itu kita juga bisa memanfaatkan buku tamu/guest book yang disediakan oleh empunya website. Adanya fitur komen ini adalah salah satu yang bisa anda manfaatkan.

  1. Satu hal yang perlu diingat, jika ingin memberikan komen, utamakan anda masuk ke website atau blog yang sudah terkenal dan mempunyai banyak pengunjung. Hal ini untuk meningkatkan peluang website atau blog dikunjungi orang yang juga pengunjung website atau blog yang anda komentari. Semakin banyak pengunjung, maka semakin bagus.
  2. Jika website atau blog anda berbahasa Inggris, maka anda sebaiknya mengunjungi website atau blog yang berbahasa Inggris pula, hal ini tentu akan sangat bermanfaat untuk meragamkan statistic pengunjung website atau blog Anda
  3. Berdasar pada poin kedua di atas, dimaksudkan pula untuk mengurangi kecurigaan Google atau search engine lain jika anda berniat melakukan trik “kotor”.
  4. jika ingin menarik pengunjung dari Negara lain, maka anda bias mengunjungi website atau blog yang dibuat di Negara terebut, misalnya blog orang2 yang terkenal atau blognya selebritis di Negara tersebut. Misalnya CNN political ticker, dan sebagainya.
  5. usahakan blog yang anda kunjungi temanya berkaitan dengan website atau blog milik anda, hal ini bertujuan untuk lebih menarik perhatian pengunjung. Namun, tidak menutup kemungkinan anda akan mendapatkan pengunjung dari pengunjung website atau blog yang berbeda tema dengan Anda.
  6. Anda harus mampu untuk menulis komentar yang berbobot pada website atau blog tersebut, dan jangan sampai anda nyepam. Karena beberapa website atau blog memberlakukan seleksi terhadap komen yang masuk sehingga Anda akan percuman nyepam, karena tidak akan di approve sama yang empunya website atau blog. 
  7. Poin 6 tersebut sangat penting, mengingat sekarang ini pengunjung website atau blog sangat pandai dalam melihat komentar yang ada, bisa membedakan mana yang benar-benar niat untuk mengomentari artikel yang ada, atau hanya numpang mejeng atau sekedar mendapatkan pertamax atau pejwan, atau bisa juga di sebut tukang kentut di website atau blog orang.

Semoga bermanfaat!!


Tulisan Terkait



0 comments:

Post a Comment

New Category!!

Beberapa hal yang penting untuk diketahui para remaja pada saat mulai memasuki usia puber. KLIK!!

KAMU UPLOAD, DAPET DUIT!!! FILE HOSTING GRATISS!!