Kenapa?? Kenapa?? Kenapaaa????... :p
Darah yang berada dalam kondisi teroksigenasi atau penuh dengan oksigen berwarna merah terang atau merah muda, dan berwarna merah gelap jika dalam kondisi terdeoksigenasi (kurang oksigen), atau sederhananya, darah berwarna merah muda ketika mengalir meninggalkan paru-paru, dan berwarna merah gelap jika kembali ke paru-paru untuk isi ulang oksigen.
Pembuluh darah yang tampak oleh mata kita berwarna biru karena cahaya yang berpenetrasi melalui kulit menuju pembuluh darah diserap dan di pantulkan dalam panjang gelombang berenergi tinggi kembali menuju mata. Panjang gelombang yang berenergi tinggi tersebut adalah biru, sehingga sebenarnya yang sampai ke mata kita adalah warna yang mempunyai panjang gelombang pendek, namun berenergi tinggi.
Fenomena yang terjadi tersebut sama dengan mengapa langit berwarna biru yang dapat kamu baca DI SINI.
sumber
0 comments:
Post a Comment